Aksi Donasi: Lazismu untuk 3 Rumah yang Ludes Terbakar di Sukowono

Team Lazismu Jember memberi bantuan Tahap I berupa Sembako
Team Lazismu Jember memberi bantuan Tahap I berupa Sembako

Sabtu (5 Nopember 2016).
"Mii... miiii....." gadis kecil itu tiba-tiba berteriak sambil menangis sambil jemari mungilnya menunjuk-nunjuk rumpukan kayu yang telah menjadi arang serta bekas rumah yang telah rata dengan tanah. Setelah dihampiri, dan ditanya kenapa? Seorang ayah separuh baya menyampaikan bahwa gadis kecil itu teringat dengan boneka "kucel"-nya, yang turut hangus dilahap si-Jago Merah, gadis itu belakangan diketahui bernama Naila (6), putri ketiga Miros yang rumahnya menjadi korban kebakaran.

"Tidak ada yang tersisa dari kami pak, hanya pakaian yang kami pakai ini saja yang bisa kami selamatkan, bahkan apabila tidak ada tetangga yang segera mengetahui kejadian kebakaran ini, bisa jadi ketiga anak saya ikut terpangang" kata seorang lelaki yang bernama Miros, salah satu rumahnya yang terbakar kepada Team Lazismu Jember yang datang memberi Bantuan Tahap I berupa Sembako, Sabtu (5 Nopember 2016) dilokasi kejadian yang bertempat di Krajan Utara - Desa Sumberwringin Kec. Sukowono.

Kejadian mengharukan dan memilukan 3 keluarga ini terjadi pada Rabu Malam Kamis (2 Nopember 2016) sekitar jam 20.00 WIB (delapan malam), api tiba-tiba menjalar dan dengan cepat melahap segala yang ada, termasuk tiga rumah yang masih memiliki hubungan keluarga ini, apalagi rumah yang terbuat dari anyaman bambu, sangat mudah membuat si-Jago Merah menjadi besar disaat hujan juga datang mengguyur.


Miros bersama Istrinya menceritakan kejadian kebakaran yang menimpa rumahnya
Miros bersama Istrinya menceritakan kejadian kebakaran yang menimpa rumahnya

Pada saat kejadian, pemilik rumah Miros bersama Istrinya Niwati sedang belanja keluar rumah, sedangkan rumah sebelahnya Usman dan Hodriyah beserta kedua anaknya yang Mahilda (17) dan Abelia (5) sedang menontong televisi dirumah tetangganya, demikian juga ibunya, Halima (50) yang sedang berada diluar rumah, jadi saat kejadian hanya anak-anak Miros, Zubaida (12), Rinda (10) dan si-Kecil Naila (6) yang berada didalam rumah sedang tidur nyenyak.

Untungnya, para tetangga yang mengetahui rumah ketiiga keluarga itu terbakar segera menyadari keberadaan anak-anak Miros, beberapa orang segera bergotong-royong untuk menyelamatkan ketiga anak itu. "Mereka ini harta kami yang sangat berharga pak, untungnya warga segera menyelamatkan mereka disaat kami sedang ada diluar rumah" kata Miros berkaca-kaca.

Saat ini keluarga MIros, Usman dan Halima untuk sementara menumpang dirumah tetangga terdekat, berbagai kebutuhan mereka pada saat-saat awal juga dibantu oleh perangkat desa bahkan warga sekitar, "Yang kami pikirkan sekarang ini adalah tempat mereka berteduh dulu pak, setidaknya mereka bisa menempati rumahnya walaupun masih dibangung alakadarnya, sedangkan kebutuhan lainnya juga sebenarnya masih banyak, seperti seragam sekolah, pakaian serta kebutuhan sembako" kata Fathorrozi Hermawan selaku Kepala Desa Sumberwringin Kec. Sukowono ini.

Kondisi ketiga rumah yang ludes terbakar
Kondisi ketiga rumah yang ludes terbakar di Dusun Krajan Utara - Desa Sumberwringin Kec. Sukowono

Fathorrozi Hermawan beserta Kepala Dusun Krajan, Mardiyanto serta Ketua RT, Nabiye menjelaskan panjang lebar tentang kronologi kejadiannya, "saat ini memang ketiga keluarga ini tergolong masyarakat ekonomi menengah kebawah, apalagi dengan rumah yang masih berdinding anyaman bambu, sehingga musibah ini benar-benar sangat memberatkan ketiga keluarga itu".

"Tidak lupa kami atas nama Desa Sumberwrigin menyampaian terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh orang Lazismu Jember yang telah sudi hadir dan membantu meringankan beban warga kami yang mengalami kebakaran, semoga amal bapak semua diterima Allah SWT". Kata Fathorrozi Hermawan saat Team Lazismu Jember berpamitan.


Kades Sumberwringin, Kasun Krajan dan Ketua RT memberi penjelasan kepada Team Lazismu Jember
Kades Sumberwringin, Kasun Krajan dan Ketua RT memberi penjelasan kepada Team Lazismu Jember

Tidak banyak yang bisa Team Lazismu Jember lakukan untuk membantu meringankan beban ketiga keluarga yang rumah beserta isinya seluruhnya telah ludes terbakar, tanpa iringan doa, uluran tangan dan kedermawanan para Donatur sekalian,

Beberapa Kebutuhan yang diperlukan:
  • Baju Seragam Sekolah dan Sepatu buat Mahilda (17), Abelia (5), Zubaida (12), Rinda (10) dan Naila (6). 
  • Kebutuhan Alat Tulis dan perlengkapan untuk sekolah, seperti: Buku Tulis dan ATK, Tas Sekolah Kaos Kaki dan perlengkapan sekolah lainnya
  • Sembako (Beras, Minyak Goreng, Gula, dan Lauk pauk) untuk beberapa minggu kedepan
  • Bahan Bangunan, bisa berupa semen, batu bata, kayu/bambu, triplek/gedeg (anyaman bambu) serta perlengkapan listrik
  • Baju sehari-hari untuk pakaian ganti bagi ketiga keluarga, dengan rincian: 2 Lelaki dewasa, 2 wanita dewasa, 1 lansia, 1 perempuan remaja, 4 anak gadis.
  • Uang untuk membantu kebutuhan sehari-hari dan mengurusi berbagai surat-surat administrasi yang ikut ludes terbakar.
  • Mainan anak perempuan (boneka dan lain-lain)
  • Lain-lain sesuai kemampuan Donatur



Bagi yang berkenan membantu berupa uang untuk meringankan beban keluarga Kebakaran Silahkan Transfer ke:
Bank Syariah Mandiri (BSM) Jember 
Norek: 7011867671
an. Lazis Muh. Jember

Bagi yang telah Transfer bisa Silahkan konfirmasi ke Sdr. ABDUL KHAMIL melalui:
SmS: 085236144757
WA: 082230343339

Untuk Layanan Jemput Donasi (Seputaran Jember Kota):
Agus: 081231798356
Dedi: 082257773188
Rodi: 082234678055
Irul: 085258805309
Kamiludin: 085257238205

========================
Bagi yang membutuhkan Rekening Non Bank Syariah Mandiri (BSM) untuk memudahkan TRANSFER DONASI bisa melakukan Transfer melalui:

MANDIRI: 9-00000-2438-449
BCA: 2000-480-382
BRI: 0021-0111-6015-509
BNI SYARIAH: 02565-74610
atas nama: ABDUL KHAMIL

WAJIB Konfirmasi ke sdr. ABDUL KHAMIL, no. hp diatas
Aksi Donasi: Lazismu untuk 3 Rumah yang Ludes Terbakar di Sukowono Aksi Donasi: Lazismu untuk 3 Rumah yang Ludes Terbakar di Sukowono Reviewed by Lazismu Jember on November 05, 2016 Rating: 5

Related Posts No. (ex: 9)