KL Lazismu Tempurejo berbagi 30 paket sekolah kepada anak Yatim/Dhuafa

Berbagi kebahagiaan bersama anak yatim/dhuafa di Tempurejo
Berbagi kebahagiaan bersama anak yatim/dhuafa di Tempurejo

Senin, 19 Juni 2017, Masjid At-Taqwa Desa Sanen Rejo Kec. Tempurejo - Jember mendadak ramai dari biasanya, ada bapak-bapak, ibu-ibu bahkan sejumlah anak-anak usia sekolah dasar juga hadir untuk menyemarakkan kegiatan Peduli Dhuafa yang dilakukan oleh Kantor Layanan Lazismu Tempurejo. 

Sore itu, ada setidaknya 30 anak yatim/dhuafa yang diundang secara khusus oleh Kantor Layanan Lazismu Tempurejo, Yusuf selaku Koordinator KL menyatakan, "sore ini kami undang 30 anak yatim/dhuafa untuk menerima bingkisan schoolkit berupa tas dan perlengkapan sekolah, selain itu mereja juga kita ajak buka bersama di Masjid At-Taqwa agar masjid semakin semarak".

Selain pembagian school kit untuk anak Yatim/Dhuafa, Kantor Layanan Lazismu Tempurejo juga membagikan 50 paket sembako untuk keluarga dhuafa yang disebar di 4 Ranting Muhammadiyah yang ada di Tempurejo, yang penyerahnnya untuk PRM Sanen Rejo diantar langsung setelah kegiatan buka bersama usai, dan untuk ketiga PRM lainnya diserahkan kepada perwakilan PRM yang hadir untuk selanjutnya didistribusikan kepada yang berhak menerimanya.

Namun, yang lebih mengejutkan adalah ketika Ketua PC. Muhammadiyah Tempurejo, Nurahmat menyatakan akan menyerahkan Kendaraan Sepeda Motor  Honda Kirana kepada Team Lazismu Jember, motor tahun 2003 itu tampak sangat istimewa dan terawat baik telah disiapkan didepan Masjid At-Taqwa.

Dan kami dari pihak Lazismu Jember tentu sangat berbahagia apabila para Donatur bisa turut berpartisipasi dalam berbagai kegiatan yang akan kami laksanakan di bulan Ramadhan 1438 H ini, seperti dalam agenda Semarak Ramadhan 1438H lazismu Jember.

Donasi dapat berupa barang (nasi kotak, kurma, air mineral, minuman kemasan, sarung, mukenah, Kitab Al-Qur'an dan lain sebagainya) ataupun berupa dana, yang bisa disampaikan langsung ke kantor Lazismu Jember, Jl. Bondoyudo No.11 Jember ataupun Transfer ke:

Bank Syariah Mandiri (BSM) Jember
Norek: 7011737368 (Zakat)
Norek: 7011737352 (Infaq)
an. Lazis Muh. Jember


Bagi yang telah Transfer bisa Silahkan konfirmasi ke HOTLINE LAZISMU JEMBER melalui: SmS/WA ke: 081232000995

Untuk Layanan Jemput Donasi (Seputaran Jember Kota):
Ghifar: 0821-4172-1226
Sutarman: 0822-3014-3354
Agus: 0812-3179-8356
Dedi: 0822-5777-3188
Rodi: 0822-3467-8055
Irul: 0852-5880-5309
Kamiludin: 0852-5723-8205


Penyerahan secara simbolis sembako peduli dhuafa kepada masing-masing PRM di Tempurejo
Penyerahan secara simbolis sembako peduli dhuafa kepada masing-masing PRM di Tempurejo
Santunan bagi 30 anak yatim / dhuafa di Masjid At-Taqwa Sanenrejo - Kec. Tempurejo
Santunan bagi 30 anak yatim / dhuafa di Masjid At-Taqwa Sanenrejo - Kec. Tempurejo

KL Lazismu Tempurejo berbagi 30 paket sekolah kepada anak Yatim/Dhuafa KL Lazismu Tempurejo berbagi 30 paket sekolah kepada anak Yatim/Dhuafa Reviewed by Lazismu Jember on Juni 20, 2017 Rating: 5

Related Posts No. (ex: 9)